Kepala Sekolah

Profil

Sejarah Sekolah

SMA Katolik Rajawali, suatu institusi pendidikan di bawah naungan Yayasan Joseph YEEMYE Makassar, berdiri sejak tahun 1954 dengan status sebagai kelas filial (kelas jauh) dari SMA Katolik Cenderawasih. Pada awal berdirinya sekolah ini hanya memiliki 1 (satu) jurusan, yaitu Jurusan A (Sastra-Budaya), dengan jumlah siswa sebanyak 40 orang. Pada awal tahun 1955 dibuka lagi 1 (satu) kelas tambahan untuk Jurusan C (Ilmu Sosial) dengan jumlah siswa sebanyak 38 orang. Akhirnya pada tahun 1967, seiring dengan dibukanya jurusan B (Ilmu Pasti) SMA Katolik Rajawali telah memiliki semua jurusan yang terdapat pada jenjang pendidikan menengah atas.

Pada tanggal 1 Januari 1980, dengan Keputusan Menteri P dan K No.1612/D/1/1980 tertanggal 17 April 1980,terjadi pemisahan dengan SMA Katolik Cendrawasih yang menjadikan SMA Katolik Rajawali berdiri sendiri.Pada tanggal 30 Maret 1982 diadakan serah terima pengelolaan SMA Katolik Rajawali dari Yayasan Paulus kepada Yayasan Yoseph. Sejak saat itu sampai sekarang SMA Katolik Rajawali berada dalam pengelolaan Yayasan Yoseph hingga saat ini. Seiring dengan berakhirnya predikat bersubsidi pada sekolah-sekolah swasta dan digantikan oleh sistim akreditasi maka status SMA Katolik Rajawali yang mula-mula adalah Diakui, sejak tanggal 20 Januari 1990 berubah menjadi Disamakan. Pada bulan Januari 2008 telah diadakan Akreditasi sekolah dan SMA Katolik Rajawali memperoleh predikat Terakreditasi A. Status ini masih tetap bertahan sampai sekarang.

Pada tahun pelajaran 2003/2004 SMA Katolik Rajawali telah melaksanakan Kurikulum Berbasis Kompetensi(KBK) atau Kurikulum 2003. Dan sejak tahun pelajaran 2007/2008 SMA Katolik Rajawali melaksanakan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP).